Lewat Rail Run, KAI Ajak Masyarakat Tetap Jaga Pola Hidup Sehat

Foto : CP-06 RAIL RUN. Nampak Vice President KAI DAOP 3 Cirebon, Ida Hidayati (tengah) saat penjelaskan rencana pelaksanaan Rail Run.

KEJAKSAN – PT Kereta Api Indonesia (KAI) DAOP 3 Cirebon akan menggelar lomba lari “Rail Run” di halaman BAT Kota Cirebon masyarakat diharapkan bisa ikut berpartisipasi dan memeriahkannya.

Acara Rail Run tersebut mengambil tema ”Run For Fun, Race For Place” akan dimeriahkan oleh banyak bintang tamu serta pameran-pameran. Tak hanya itu, peserta Rail Run akan berlari sejauh 5 KM start dan finish di halaman BAT Kota Cirebon

Vice President KAI Daop 3 Cirebon, Ida Hidayati mengatakan event “Rail Run” secara rutin diselenggarakan setiap tahunnya. Dan tahun ini akan diselenggarakan di wilayah Kota Cirebon.

“Bagi para pecinta olahraga lari, kami dari PT KAI mengajak masyarakat untuk memeriahkan event Rail Run,” kata Ida saat press conference dihadapan awak media, Senin (12/11).

Ida juga mengungkapkan, tahun ini event “Rail Run” bertajuk “Run For Fun, Race For Place”. Dimana tidak selalu soal lari sebagai ajang untuk berolahraga, akan tetapi dapat dimanfaatkan sebagai ajang silaturahim dan refreshing bagi para peserta.

Peserta juga dapat berpartisipasi dalam kegiatan lainnya seperti Zumba Dance, Community Gathering, Bazar UMKM, Food Truck dan juga menikmati berbagai macam kuliner yang tersedia.

“KAI Rail Run akan dimulai pada Minggu (18/11) Pukul 06.00 WIB di depan Gedung BAT, Jalan Pasuketan, Lemahwungkuk, Kota Cirebon,” ungkapnya.

Masih kata Ida, untuk bisa menjadi peserta cukup dengan membayar tiket Pre-Sale seharga Rp40 ribu atau On the Spot seharga Rp50 ribu.

Dari tiket tersebut, peserta sudah dapat mengikuti semua keseruan dan mendapatkan race pack berupa kaos, gelang kepesertaan, nomor punggung, nomor undian doorprize, air mineral dan medali kepada 150 peserta yang dapat finish pertama.

“Rail Run ini merupakan program acara tahunan dari KAI untuk mengajak masyarakat menjaga pola hidup sehat dengan berolahraga lari, khususnya di wilayah Kota Cirebon,” pungkasnya. (CP-06)

Be the first to comment on "Lewat Rail Run, KAI Ajak Masyarakat Tetap Jaga Pola Hidup Sehat"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*