CIREBON – Pemilu Tahun 2024 semakin dekat, sejumlah partai sudah mulai melakukan konsolidasi internal. Salah satunya, DPD Golkar Kabupaten Cirebon. Partai berlambang beringin itu terus bergerak. Melakukan konsolidasi internal.
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Fraksi Golkar yang juga Pengurus DPD Partai Golkar Provinsi Jawa Barat Lili Eliyah SH MM meminta agar jajaran pengurus dan kader terus lakukan konsolidasi
“Roda konsolidasi partai tetap berjalan. Konsolidasi internal ini, harus membentuk tiang yang kokoh setiap unsur Golkar di Kabupaten Cirebon,” kata Lili, Minggu (16/10) .
Lili mengungkapkan, struktur partai sudah semua terbentuk, ada harapan besar digantungkan kader beringin Kabupaten Cirebon. Yakni bisa menjadikan ketua umumnya, Airlangga Hartarto naik menjadi presiden.
“Pasti, kita memimpikan pak Airlangga menjadi presiden. Yang lainnya, tentu kemenangan Golkar di Kabupaten Cirebon,” ujarnya.
Menurut Lili, moment HUT ini menjadi langkah strategis dalam memperkuat struktur partai.
“Hal itu akan memudahkan Golkar memenangkan setiap kontestasi Pemilu Tahun 2024 mendatang,” pungkasnya. (CP-06)
Be the first to comment on "Pemilu Kian Dekat, Lili Ajak Kader dan Pengurus Golkar Tingkatkan Konsolidasi"