Gelar Aksi Peduli, PKB Kota Cirebon Berbagi Masker dan Makan Siang Bagi Tukang Becak dan Ojol

Foto : CP-06 BERBAGI. Nampak pengurus dan relawan DPC PKB Kota Cirebon berbagi masker dan makan siang untuk tukang becak dan pengemudi Ojol, Selasa Siang.

KEJAKSAN – DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Cirebon melakukan kegiatan kemanusiaan ditengah kondisi penyebaran Virus Covid-19 ini.

Mereka membagikan masker serta makan siang kepada para tukang becak serta ojeg online di 8 tempat Kota Cirebon, seperti depan Stasiun Kejaksan, Stasiun Parujakan, Lampu Merah Perum, Lampu Merah Pemuda, dan sebagainya.

Demikian dikatakan oleh Bendahara DPC PKB Kota Cirebon, M Syaifurrohman saat diwawancarai Cirebonpos ditengah kegiatannya, Selasa (14/4).

“PKB dan relawan NU Peduli masyarakat terhadap Covid-19 dengan pembagian masker dan makan siang gratis,” kata pria yang akrab disapa Gus Ipul.

Gus Ipul mengungkapkan, dengan kondisi saat ini perekonomian dimana saja menurun. Untuk itu, kata dia, masyarakat yang terkena dampak sangat membutuhkan bantuan darimanapun.

“Masyarakat yang terdampak butuh bantuan dari semua pihak. Mari kita bantu siapapun yang membutuhkannya,” ungkapnya.

Masih kata Gus Ipul, pihaknya akan terus berkontribusi bagi masyarakat sehingga PKB bisa bermanfaat dan selalu dipandang baik dimata masyarakat.

“Kami lakukan misi kemanusiaan dengan baik, sehingga bisa memberikan manfaat bagi semua,” ujarnya.

Gus Ipul menuturkan, pihaknya akan terus berkeliling membagikan masker dan makan siang gratis kepada masyarakat yang terdampak virus Covid-19 ini.

“Kami keliling membagikan, sehingga bisa terasa kepada masyarakat,” tandasnya. (CP-06)

Be the first to comment on "Gelar Aksi Peduli, PKB Kota Cirebon Berbagi Masker dan Makan Siang Bagi Tukang Becak dan Ojol"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*