Kembali, Siska Karina Bagikan Air Bersih untuk Warga

Foto : CP-10 BERBAGI AIR BERSIH. Anggota DPRD Kabupaten Cirebon, Siska Karina kembali bagikan air bersih untuk warga Blok Maja Desa Jatimerta Kecamatan Gunung Jati, Minggu (8/12).

GUNUNG JATI – Hujan yang belum merata di Kabupaten Cirebon, membuat sebagian masyarakat masih membutuhkan air bersih untuk keperluan sehari-hari. Pasalnya, kebutuhan air bersih sangat penting ditengah kemarau yang cukup panjang saat ini.

Atas hal itu, Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Siska Karina SH MH membagian air bersih untuk warga Blok Maja Desa Jatimerta Kecamatan Gunungjati, Minggu (8/12).

Disela-sela pembagian air bersih, Siska Karina menyampaikan, bahwa air bersih yang dibagikannya semata-mata sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat. Sebagai wakil rakyat, sudah sepantasnya dirinya peduli dengan kondisi yang dirasakan masyarakat saat ini.

“Kita merasakan apa yang mereka rasakan atas kebutuhan air bersih saat ini. Untuk itu, ini semata-mata sebagai bentuk kepedulian atas kondisi yang dihadapi masyarakat,” ujar Anggota Fraksi Golkar ini.

Lebih lanjut, Siska juga menyampaikan, bahwa hujan yang turun beberapa hari ini belum merata di Cirebon. Sehingga, kebutuhan air bersih untuk sehari-hari masyarakat masih belum tercukupi. Untuk itu, distribusi air bersih sangat dibutuhkan oleh sebagian masyarakat di Kabupaten Cirebon.

“Semoga banyak memberikan manfaat. Dan, mari kita berdoa bersama agar hujan turun merata di Kabupaten Cirebon,” paparnya.

Sementara itu, salah satu warga Blok Maja Desa Jatimerta, Maryono mengaku bahagia dan berterima kasih atas bantuan air bersih yang diberikan Anggota DPRD, Siska Karina. Menurutnya, apa yang dilakukan Siska merupakan hal yang sangat baik ditengah kesulitan air yang dirasakan masyarakat.

“Saya bersama warga lainnya sangat berterima kasih atas bantuan air bersih dari Bu Siska. Ini sangat membantu sekali bagi kami,” paparnya.

Pihaknya berharap hujan segera turun merata di Cirebon, sehingga kebutuhan air bersih kembali tercukupi untuk keperluan sehari-hari. (CP-10)

Be the first to comment on "Kembali, Siska Karina Bagikan Air Bersih untuk Warga"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*