Bareng Sandi, Ratusan Ibu-Ibu Antusias Ikuti Training Oke Oce

Foto : CP-02 OKE OCE. Nampak Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02, Sandiaga Uno memberikan training bagi ratusan ibu-ibu lewat Program Oke Oce di Kota Cirebon, Kamis (11/10).

CIREBON – Calon Wakil Presiden Nomor Urut 02, Sandiaga Salahudin Uno menggelar acara Program Training Of Trainer One Kecamatan One Centre of Entrepreneurship (Oke Oce) Prasasti kepada ratusan ibu-ibu yang bertempat di gedung andalus, Kamis (11/10). Mengingat program tersebut dianggapnya mampu menjadi salah satu janji politik yang berhasil menghantarkan pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Salahudin Uno ‎menang di Pilgub DKI Jakarta tahun lalu dan cocok dapat diterapkan bagi masyarakat.

Saat ini, Sandiaga maju sebagai Calon Wakil Presiden (Cawapres) mendampingi Prabowo Subianto. Sandiaga pun kembali mengampanyekan program Oke Oce. Menurut Sandiaga Oke Oce perlu digerakan secara nasional untuk mendongkrak perekonomian Indonesia melalui usaha kecil menengah.

“Di Jakarta itu, Oke Oce sudah berjalan. Kita perlu mengadaptasi di level nasional. Oke Oce ini bisa diadaptasi di satu kabupaten atau kota. Contohnya di Cirebon, nanti ada satu tempat yang dijadikan pusat pengembangan Oke Oce,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Sandiaga mengklaim program Oke Oce bisa meningkatkan ekonomi di daerah. Produk-produk khas daerah, lanjut Sandiaga, program tersebut mampu bersaing dengan produk luar negeri untuk menekan kenaikan angka importir yang dimana pada saat pemerintah memanjakan pengusaha-pengusaha kartel.

“2019 akan kita ubah ekonomi Indonesia. Kita kuatkan ekspor dan mengurangi impor. Buyer-buyer akan kita datangkan untuk melihat produk-produk, kemarin kita sudah lihat produksi batik Indramayu, yang jepas kita harus melakukan gerakan pemberanian untuk menghadapi kondisi perekonomian saat ini” kata Sanidaga.

Sandiaga mengaku tak sedikit masyarakat yang memintanya untuk memberikan pelatihan tentang Oke Oce. Oleh karenanya, pada masa kampanyenya dirinya akan memberikan pelatihan kepada masyarakat agar menghasilkan sesuatu dalam bentuk nyata sehingga dapat meeubah nilai kampanye yang tidak sekedar hanya janji belaka.

“Training sudah kita lakukan di Cirebon, Bogor, Jateng, dan Jatim. Melalui program ini kita berikan edukasi agar masyarakat tak hanya menjadi konsumtif melainkan agar menjadi pribadi yang produktif,” tuturnya.

Program Ok Oce pun memiliki dasar-dasar yang sering disebutnya dengan 7 pas yakni pendaftaran usaha kecil yang ada diwilayah, pelatihan, pendampingan, kemudahan perizinan, pemasaran, pelaporan keuangan, pemberian akses permodalan. Dengan seperti itu dirinya bersama Prabowo optimis dapat membangkitkan gairah perekonomian masyarakat yang mandiri dan dapat membuka lapangan pekerjaan baru. Sehingga dapat menjadi rantai perekonomian Indonesia. (CP-02)

Be the first to comment on "Bareng Sandi, Ratusan Ibu-Ibu Antusias Ikuti Training Oke Oce"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*