KESAMBI – Jelang pelaksanaan Asean Games, Satpol PP Kota Cirebon rutin menggelar opersi rutin dan menjaring sejumlah gelandangan serta orang gila di sepanjang jalan protokol. Keberadaan mereka dianggap menganggu ketertiban umum dan merusak keindahan Kota Cirebon. Mereka yang terjaring akan di data kemudian di serahkan kepada dinas terkait.
Kepala Bidang Ketentraman dan Ketertiban Umum Satpol PP Kota Cirebon, Yuki Maulana Hidayat mengatakan, anggotanya berhasil mengamankan empat orang anak Punk, dan sejumlah orang gila. Anak punk tersebut tengah tidur di gapura perbatasan kota dengan Kabupaten Cirebon, sedangkan orang gila di jalan Kartini dan jalan by pass.
“Anggota setiap pagi keliling, kemudian berhasil mengamankan PGOT (Pengemis, Gelandangan, dan Orang Terlantar), ” ungkap Yuki usai patroli, Kamis (26/7).
Yuki menyebutkan, patroli dilaksanakan rutin, dari pagi sampai malam hari. Tujuannya agar menjaga kondusifitas kota Cirebon jelang Asean Games dan menekan tidak kriminal yang
dilakukan oleh grombolan anak punk yang di anggap meresahkan masyarakat.
“Anak Punk ini sering ngamen di lampu merah, mereka dianggap meresahkan jadi kami amankan, ” ujarnya.
Yuki mengungkapkan, Satpol PP dalam penanganan pgot hanya sebatas mengamankan, sedangkan pembinaan dan lainnya di tangani dinas sosial. Mereka yang di tangkap hanya sebatas di data dan di himbau tidak mengulangi hal serupa.
“Kami akan terus mengamankan PGOT dan diharapkan tidak berada di tengah kota,” ungkapnya.
Untuk pembinaan anak-anak punk yang masuk kedalam penyakit sosial dan berpotensi menimbulkan gangguan ketertiban, kata Yuki, Satpol PP terus berkoordinasi dengan SKPD terkait. Dalam hal ini Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPPA) guna membuat mereka jera dan tidak kembali mengulangi perbuatannya.
“Mereka kita data, dibina dengan tujuan agar mereka jera. Mereka kita serahkan ke Dinsos untuk dibina lebih lanjut, karena setiap kita patroli, selalu kita tertibkan orang yang berbeda,” tuturnya.
Setelah dilakukan pendataan, keempatnya diberikan pelajaran terkait pentingnya menjaga ketertiban lingkungan. Pantauan Cirebonpos, nampak mereka juga diberikan hukuman dengan membersihkan lingkungan kantor, dengan maksud menumbuhkan kesadaran mereka untuk tidak melakukan hal serupa. (CP-06)
Be the first to comment on "Sambut Asean Games, Satpol PP Gencar Operasi PGOT"