SBH Apresiasi Kinerja Ridwan Kamil-Uu untuk Jawa Barat

Foto : Ist Anggota DPRD Jawa Barat, Ir H Sri Budiharjo Hermawan MIPol

CIREBON – Seiring dengan berakhirnya masa jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Uu Ruhzanul Ulum, berbagai pihak memberikan apresiasi atas kontribusi mereka dalam pembangunan provinsi Jawa Barat. Ir H Sri Budiharjo Hermawan MIPol, selaku Anggota DPRD Jawa Barat, memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas pencapaian kinerja keduanya.

Kepada Cirebonpos, Sri Budiharjo Hermawan menyatakan, sangat menghargai peran Gubernur Ridwan Kamil selama masa jabatannya. Beliau telah membawa inovasi dan semangat yang tinggi dalam memimpin Jawa Barat menuju masa depan yang lebih baik.

“Kita harus mengapresiasi kontribusi Ridwan Kamil dan Uu Ruhzanul Ulum selama periode ini. Beliau telah bekerja bersama dalam menjalankan roda pemerintahan dengan baik,” ujar SBH sapaan akrab Sri Budiharjo Hermawan.

Apresiasi ini mencerminkan semangat kerjasama yang kuat antara kepemimpinan Gubernur Ridwan Kamil dan Uu Ruhzanul Ulum selama masa jabatan mereka. Meskipun berakhirnya masa jabatan, harapan untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Jawa Barat tetap tinggi, dengan berbagai pihak siap untuk melanjutkan perjuangan ini. (CP-06)

Be the first to comment on "SBH Apresiasi Kinerja Ridwan Kamil-Uu untuk Jawa Barat"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*