KESAMBI – Civitas Akademika STIKes Mahardika mendapat ilmu tentang Aplikasi M-Paspor, Eazy Paspor, dan persyaratan permohonan paspor. Kegiatan ini diberikan langsung petugas Imigrasi Cirebon bertempat di Auditorium Kemuning kampus setempat belum lama ini.
Penyampaian materi disampaikan Kepala Seksi Teknologi Keimigrasian Rudi Nasrullah SH MM dari Imigrasi Cirebon, kegiatan sosialisasi digelar berbarengan dengan pengajian rutin bulan September Civitas Akademika STIKes Mahardika.
Ketua Yayasan Pengembangan Ilmu Mahardika, Drs H Hediyana Yusuf MM mengatakan, ini adalah bentuk kolaborasi atau terobosan baru STIKes Mahardika semoga langkah ini dapat turut serta dalam memajukan STIKes Mahardika kedepan.
“Bravo STIKes Mahardika, STIKes Mahardika Berbudaya, Dinamis, Agamis (BEDA),” ucap Hediyana.
Salah satu karyawan STIKes Mahardika Syifha Zulfie SSos mengatakan, dengan adanya program tersebut memermudah dalam menerima pelayanan paspor.
“Sangat bermanfaat apalagi untuk memudahkan kita, terlebih psca andemi Covid-19 sekarang ini, dengan adanya aplikasi eazy paspor salah satunya,”katanya. (CP-10)
Be the first to comment on "Kolaborasi, Civitas Akademika STIKes Mahardika Dibekali Ilmu Paspor"