KESAMBI – Sebanyak 40 mahasiswa tingkat akhir Program studi (Prodi) Kesehatan Masyarakat (Kesmas) dan Kebidanan, Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Mahardika dilepas untuk mengikuti program magang dalam rangka implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Jumat, 2 September 2022.
Pelepasan diserahkan pihak kampus kepada perwakilan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Cirebon, pelepasan sempat ditandai dengan pelepasan balon ke udara oleh Ketua STIKes Mahardika, Dr Hj Yani Kamasturyani SKM MHKes didampingi Kaprodi masing-masing.
“Jadi selama satu semester kedepan mereka akan diterjunkan ke lapangan, untuk mengimplementasikan ilmu yang didapat di bangku kuliah, intinya mereka akan mengikuti kegiatan pembelajarannya di luar kampus,” ungkap Ketua STIKes Mahardika, Dr Hj Yani Kamasturyani SKM MHKes saat ditemui di ruang kerjanya.
Yani menerangkan, program MBKM ini adalah program pertama bagi STIKes Mahardika. Program MBKM ini implementasinya di berbagai instansi, seperti menjaga kesehatan, kemudian kesehatan lingkungan untuk prodi kesehatan masyarakat, untuk prodi kebidanan meliputi kesehatan reproduksi.
“Mereka akan disebar di berbagai tempat seperti di rumah sakit magangnya, ada juga yang di puskesmas, di dinas lingkungan hidup, di wilayah cirebon meliputi Kota/Kabupaten, Kuningan, Indramayu, dan Majalengka,” katanya.
Perwakilan Penerima Peserta Magang MBKM Diantie Indah Sari SKep Ners menambahkan, mereka selama satu semester akan mengikuti praktik di berbagai instansi, untuk mendukung program pemerintah dalam Merdeka Belajar Kampus Merdeka.
“Jadi, disini tidak ada teori lagi mereka langsung praktik ke lapangan, sesuai dengan instansi yang akan diterima rekan-rekan mahasiswa, baik itu mahasiswa kesehatan masyarakat, mahasiswa kebidanan,”terang perwakilan dari Dinas Kesehatan tersebut. (CP-10)
Be the first to comment on "Resmi Dilepas, 40 Mahasiswa STIKes Mahardika akan Mengikuti Program Magang MBKM"