Jelang Musim Hujan, DLH Maksimalkan Penanganan Sampah di Selokan

Foto : CP-06 Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kadini SSos

KEJAKSAN – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon terus memaksimalkan penanganan sampah menjelang musim hujan. Salah satunya memaksimalkan penanganan sampah yang berada di selokan-selokan se-Kota Cirebon.

Demikian dikatakan oleh Kepala Dinas Lingkungan Kota Cirebon, Kadini SSos saat diwawancarai oleh Cirebonpos di sela-sela kegiatannya, Kamis (16/9)

“Persiapan menjelang musim hujan, kami fokus kepada sampah yang berada di selokan-selokan. Kami akan fokus utama di selokan yang dekat dengan pantai,” kata Kadini.

Kadini mengungkapkan, titik sampah yang berada di selokan sangat banyak di Kota Cirebon. Dan hal itu menjadi pekerjaan rumah tangga DLH saat ini dan fokus di tahun 2022 mendatang.

“Menangani sampah yang berada di selokan ataupun sungai, DLH bekerjasama dengan DPUPR dan BBWS, karena kewenangan bersama,” ujarnya.

Kadini terus melakukan koordinasi dengan semua pihak, sepeeti sampah disungai milik BBWS dan didarat milik LH. Di sisi lain, lanjit dia, kesiapan armada sudah cukup untuk menangani sampah yang ada di Kota Cirebon.

“Kita maksimalkan armada yang ada agar bisa mengoptimalkan penanganan sampah di tempat liar,” jelasnya.

Kadini memastikan, sampah di selokan jumlahnya gak sampai 10 persen, kecuali sampah yang ada di sungai seperti sungai di Pilang Setryasa saja 10 truk pun belum selesai.

“Untuk itu, kami akan mencoba membuat jaring sampah di sungai-sungai perbatasan Kota Cirebon dengan Kabupaten Cirebon,” pungkasnya. (CP-06)

Be the first to comment on "Jelang Musim Hujan, DLH Maksimalkan Penanganan Sampah di Selokan"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*