Lemahwungkuk, Penyebaran Virus Covid 19 (Corona) membuat pemerintah Indonesia bergerak memutar anggaran untuk penanganan masyarakat yang terjangkit virus tersebut
Termasuk Pemerintah Kota Cirebon yang telah mengalihkan beberapa pos APBD untuk penanganan Virus Covid 19 tersebut
Demikian dikatakan oleh Kepala Badan Keuangan Daerah Kota CirebonĀ Agus Mulyadi saat diwawancarai oleh Cirebon Pos ditengah kesibukannya, Kamis (2/4)
“Penangan awal untuk Covid 19 diambil dari belanja tidak terduga dengan anggaran APBD 2 miliar baru terpakai 1.68 miliar,” kata Agus
Anggaran tersebut, lanjut Agus, baru terpakai oleh Dinas Kesehatan, Sat Pol PP, serta BPBD. Kemudian, kata dia, pada DAK fisik ada perubahan revisi
“Dari 22 miliar revisi untuk ruang isolasi dan alat kesehatan,”ujarnya
Tak hanya itu, kata Agus, dari BOK ada revisi untu surveilent dan mobile pengambilan sample. Sehingga total keseluruhan anggaran cukup besar
“Apalagi, kebutuhan kedepan belum diketahui juga. Ada efisiensi dari belanja yang sudah di plot pada perangkat daerah,” jelasnya
Agus menuturkan, mekanisme anggaran dari pusat hanya revisi DAK fisik tersebut. Kemudian, kata Agus, pihaknya harus mengantisipasi kebutuhan saat ini dan kedepan
“Untuk perkembangan lebih lanjit akan disampaikan. Yang pasti ada revisi anggaran pada APBD,” tandasnya. (CP-06)
Be the first to comment on "Ada Revisi Anggaran APBD, Kepala BKD Sebut Gunakan Belanja Tidak Terduga untuk Tangani Covid-19"