Akui Pimpinan DPRD Sudah Ajukan Beberapa Nama Secara Lisan, Walikota Sudah Ajukan Open Biding untuk Jabatan Sekwan

Foto : CP-06 Walikota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH.

KEJAKSAN – Posisi Sekretaris DPRD (Sekwan) definitif nampaknya akan dilakukan dengan cara open biding.

Pasalnya, Pemerintah Kota Cirebon sudah mengajukan surat permohonan kepada Kemendagri untuk proses open biding jabatan Sekwan

Disisi lain, Pimpinan DPRD sudah berbicara secara lisan kepada Walikota untuk dicarikan siapa yang pas dan cocok menduduki jabatan Sekwan. Meskipun secara tertulis belum dilayangkan secara resmi dari Pimpinan DPRD siapa saja daftar namanya.

Demikian dikatakan oleh Walikota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH saat diwawancarai Cirebonpos ditengah kegiatannya, Rabu (26/2).

“Pimpinan dewan dateng ke saya dan ngobrol secara lisan minta dipilihkan yang pas siapa yang menjadi Sekwan, karena Walikota yang lebih tau. Saya carikan yang kemistrinya pas dengan anggota dewan,” kata Azis.

Azis mengungkapkan, penentuan siapa yang menjadi Sekwan harus dilakukan secara open biding. Untuk itu, Pemerintah Kota Cirebon sedang melakukan persiapan open biding.

“Mudah-mudahan Sekda dan timnya memperoses open biding dengan cepat. Agar bisa lebih cepat diisi oleh calon Sekwan,” ungkapnya.

Masih kata Azis, rekomendasi untuk open biding sudah diusulkan kepada Kemendagri, sehingga secepatnya akan bisa dilakukan proses open biding

“Surat sudah diusulkan tinggal nunggu waktu saja open bidingnya,” ujarnya.

Azis mengakui, bahwa secara lisan pimpinan DPRD sudah mengusulkan beberapa nama yang akan menjadi Sekwan definitif. Nanti, kata dia, pimpinan dewan akan melayangkan surat resmi rekomendasi nama Sekwannya

“Kita akan berusaha memenuhi apa yang menjadi harapan pimpinan dan anggota dewannya,” tegasnya.

Azis menuturkan, Sekwan merupakan jabatan untuk melayani dewan sehingga tentunya harus memiliki kemistri yang sama.

“Kami menunggu surat dari dewan untuk rekomendasi nama yang akan menjadi Sekwan definitif,” pungkasnya. (CP-06)

Be the first to comment on "Akui Pimpinan DPRD Sudah Ajukan Beberapa Nama Secara Lisan, Walikota Sudah Ajukan Open Biding untuk Jabatan Sekwan"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*