Beri Contoh, Walikota Langsung Punguti Sampah Usai Acara Runtastic

Foto : CP-02 PUNGUTI SAMPAH. Nampak Walikota Cirebon, Nashrudin Azis memunguti sampah usai acara Runtastic R5K yang berserakan, Sabtu Malam.

KEJAKSAN – Walikota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH secara langsung memunguti sampah yang berserakan usai kegiatan Runtastic R5K di sekitar Jalan Siliwangi, Sabtu (19/1) malam. Dirinya memberikan contoh akan pentingnya kebersihan dan menjaga lingkungan.

Nashrudin Azis mengatakan, sudah seharusnya masyarakat sadar dengan kebersihan, terlebih lagi soal kebersihan Kota Cirebon. Karena, kata dia, wajah Kota Cirebon dapat dilihat dari aspek kebersihan agar Kota Cirebon menjadi kota yang nyaman untuk ditinggali dan singgahi.

“Tadi pas saya jalan terus ada sampah yang dibuang begitu saja, dan refleks meminta kantong sampah dan langsung saya ambil. Kita semua harus bisa menjaga kebersihan kota,” ujarnya.

Bukan hanya itu, ia pun mengungkapkan, masyarakat jangan berpangku tangan kepada petugas kebersihan, sehingga seluruh lini di wilayah Kota Cirebon dapat terjaga.

“Adanya acara ini kan buat mencari kebahagiaan, jadi jangan buang sampah sembarangan. Jangan mengandalkan kebersihan dari panitia atau petugas kebersihan,” paparnya.

Dirinya pun menghimbau kepada masyarakat Kota Cirebon untuk dapat menjaga kebersihan, dengan cara membuang sampah pada tempatnya. Pasalnya, kemajuan kota akan dinilai dari kebersihan kota. Sehingga, nantinya Kota Cirebon dapat menjadi kota pilihan utama dalam hal destinasi wisata.

“Mari kita jaga kebersihan dan lingkungan, dengan membangun kesadaran yang dimulai dari diri sendiri untuk Kota Cirebon lebih baik,” paparnya. (CP-02)

Be the first to comment on "Beri Contoh, Walikota Langsung Punguti Sampah Usai Acara Runtastic"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*