KESAMBI – Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kota Cirebon menggelar “Cirebon Open” Kejuaraan Bulutangkis Se-Wilayah 3 Cirebon antar perwakilan lembaga yang bertempat di Gedung Korpri sejak Tanggal 7 sampai 10 Januari 2019, Kamis (10/1).
Dalam kejuaraan antar lembaga tersebut, selain mempertandingkan para atlit Bulutangkis usia anak-anak, remaja, dan dewasa, yang menjadi perhatian banyak penonton adalah pertandingan final dalam kategori dewasa veteran.
Pertandingan final kategori dewasa veteran mempertemukan Pasangan Ganda Putra Elviano Akbar/Beben (PD Pembangunan) melawan Ependi Santoso/Tedi Rudarto (PBSI). Final tersebut dimenangkan oleh Pasangan Ganda Putra Ependi Santoso/Tedi Rudarto (PBSI) dengan skor akhir 21-14 dan 21-18.
Elviano Akbar kepada Cirebonpos mengatakan even kejuaraan bulutangkis ini perlu diadakan secara rutin. Sehingga bisa mencari bibit atlit bulu tangkis yang baru dimana kedepan akan bisa menjadi andalan Kota Cirebon untuk kejuaraan ditingkat atas.
“Kejuaraan ini perlu diadakan rutin. Kita bisa lihat banyak anak-anak, remaja dan dewasa menyukai bulutangkis. Dan PBSI perlu seriusi ini,” kata Elviano usai pertandingan.
Sementara itu, Ketua Panitia Kejuaraan Bulutangkis, Nasri Yusuf mengatakan Kejuaraan ini mencakup wilayah 3 Cirebon yang merupakan agenda kerja PBSI Kota Cirebon. Dalam kejuaraan ini masuk dalam kelompok umur anak-anak sampai veteran umum.
“Kami Mencari bibit baru dan pembinaan pra usia dini dan kalau dewasa veteran sebagai kalangan umum saja,” kata Nasri.
Nasri mengungkapkan prestasi Bulutangkis di Kota Cirebon secara signifikan belum mencapai baik. Akan tetapi, kata dia, pembibitan dari tingkat anak-anaknya cukup bagus dimana bisa terlihat peserta sebanyak 350.
“Kami pun awalnya tidak menyangka antusias sebagus ini. Semoga bisa terus berjalan,” ungkapnya.
Mudah-Mudahan, lanjut Nasri, kejuaraan ini bisa terus berlangsung setiap tahunnya untuk meningkatkan animo bulu tangkis terutama tingkat junior atau biasa disebut tingkat pembinaan.
“Kami fokus mencari bibit atlit unggulan sehingga bisa terus ada regenerasi kedepannya,” tandasnya. (CP-06)
Be the first to comment on "Di Cirebon Open PBSI, PD Pembangunan Rebut Juara ke 2"