Hendi: Jika Fraksi Menghendaki dan DPC Merestui, Saya Siap Mencalonkan Walikota

Foto : Ist Kursi Pimpinan Daerah

KEJAKSAN – Pilkada Kota Cirebon masih jauh untuk diperbincangkan. Namun, tokoh-tokoh sudah mulai bermunculan di tengah masyarakat untuk mendapat simpati.

Yang menarik justru tokoh dari partai pemenang Pemilu 2019 lalu, yakni Gerindra yang banyak muncul kandidat calon. Sebut saja H Zaenal Muttaqien, dr Tresnawaty, serta Hendi Nurhudaya yang digadang-gadang akan mencalonkan diri sebagai Calon Walikota mendatang.

Banyak persiapan menuju Pilkada 2023, diantaranya bagaimana mendapatkan popularitas dan elektabilitas yang tinggi, serta memperoleh rekomendasi dari DPP.

Demikian dikatakan oleh Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD Kota Cirebon, Hendi Nurhudaya saat diwawancarai Cirebonpos ditengah kegiatannya, Jumat (8/1).

“Saya sedang mempersiapkan semua itu. Bagaimana mendapat rekomendasi dan simpati masyarakat. Jika semua itu sudah siap, saya akan deklarasikan,” tegas Hendi.

Menurut Hendi, semua komponen partai baik fraksi serta DPC mempunyai hak dan kesempatan yang sama untuk mencalonkan diri sebagai Calon Walikota Cirebon mendatang.

“Kalau fraksi menghendaki dan DPC pun merestui, saya siap mencalonkan sebagai Walikota Cirebon Periode 2023-2028,” ujarnya.

Permasalahannya, kata Hendi, bagaimana memenangkan kompetensi Pilkada yang tidak semudah dibayangkan. Karena, lanjut dia, tidak hanya populer saja, tetapi ada strategi dan taktik lainnya.

“Sekarang bagaimana caranya semua masyarakat Kota Cirebon mengetahui saya dulu yang kemudian menghendaki maju,” ungkapnya.

Hendi menuturkan, bahwa saat ini pradigma masyarakat sudah berubah dimana jika tidak ada uang, maka mereka tidak akan memilih.

“Semua sudah memahami itu, tinggal kesiapan saya saja seperti apa. Yang jelas, masyarakat dan kalangan luar fraksi banyak mengehndaki saya maju. Tapi realistis, Pilkada tidak sederhana yang dibayangkan,” tandasnya. (CP-06)

Be the first to comment on "Hendi: Jika Fraksi Menghendaki dan DPC Merestui, Saya Siap Mencalonkan Walikota"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*