Pj Sekda dari Jabar, Pemprov Tak Perpanjang Lagi Anwar Sanusi

Foto : Ilustrasi/Ist Kursi Sekretaris Daerah Kota Cirebon.

KEJAKSAN – Teka-teki Penjabat (Pj) Sekda Kota Cirebon mulai menemui titik terang. Meskipun, kembali diusulkan Pemerintah Daerah Kota Cirebon untuk menjabat Pj Sekda, namun Anwar Sanusi yang sudah 3 kali diperpanjang tidak lagi mendapatkan restu Pemprov Jawa Barat untuk diperpanjangan lagi. Pasalnya, informasi yang dihimpun Cirebonpos, Pemprov Jabar merekomendasikan nama Dra Nanin Hayani Adam MSi menjadi Pj Sekda menggantikan Anwar Sanusi.

Dimana, Nanin Hayani pernah menjabat Sekretaris Badan Kepegawaian (2009), Sekretaris Dinas Pendapatan (2010) dan Kepala Biro Organisasi Setda Provinsi Jabar sejak 2016 dan juga berbagai jabatan lainnya di Jawa Barat.

Dan, Nanin yang lahir di Bandung ini juga jebolan Magister Administrasi Negara UGM Jogjakarta.

Atas kebenaran informasi tersebut, Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah (BKPPD) yang juga Pj Sekda, H Anwar Sanusi mendadak irit bicara terkait dengan posisi Pj Sekda. Meski demikian, dirinya mengaku bahwa informasi Pj Sekda dari Pemprov Jabar memang benar. Namun, kata Anwar, untuk suratnya secara resmi belum ada hingga saat ini.

“Infonya begitu. Tapi, belum ada surat resminya,” ujar Anwar singkat. (CP-06)

Be the first to comment on "Pj Sekda dari Jabar, Pemprov Tak Perpanjang Lagi Anwar Sanusi"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*