Dilantik Lagi Jadi Pj Sekda, Walikota Sebut Anwar Tidak Bisa Didefinitifkan

Foto : CP-06 DIAMBIL SUMPAH. Nampak Anwar Sanusi kembali diambil sumpahnya untuk kembali jadi Pj Sekda di Ruang Adipura Balaikota, Kamis (27/2).

KEJAKSAN – Kembali, Anwar Sanusi diperpanjang sebagai Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kota Cirebon untuk tiga bulan kedepan.

Perpanjangan tersebut terhitung dua kali semenjak ditetapkan sebagai Pj Sekda. ASN dibawahnya diminta untuk mempersiapkan diri dan mengasah kemampuan agar bisa menjadi Sekda setelah Anwar Sanusi. Meskipun diakuinya, Anwar Sanusi tidak bisa jadi Sekda definitif karena terbentur aturan.

Demikian dikatakan oleh Walkota Cirebon, Drs H Nashrudin Azis SH kepada awak media usai melantik Pj Sekda di Ruang Adipura Balaikota Cirebon, Kamis (27/2).

“Perpanjangan Penjabat Sekda ini yang ke dua kali. Dimana yang pertama penetapan penjabat sekda, kemudian perpanjangan pertama dan saat ini perpanjangan yang kedua,” kata Azis.

Jadi, lanjut Azis, terdapat dua kali perpanjangan bukan tiga kali. Surat Keputusan (SK) Pj Sekda tetap selama tiga bulan dan secepatnya akan mencari yang definitifnya.

“Semuanya harus mempersiapkan diri regenerasi ini penting. Persetujuan definitif dari awal sudah ada, tinggal proses akhir saja,” ujarnya.

Azis mengungkapkan, namanya juga penjabat yang penting bisa memenuhi persyaratan kepangkatan sehingga bisa dijadikan penjabat. Namun, kata Azis, Anwar tidak bisa didefinitifkan karena sudah kelewat ada aturan yang tidak bisa terpenuhi.

“Kita akan cepat mendapatkan yang definitif. Saya akan menunggu sampai ada figur yang bisa mampu mendekati seperti Anwar Sanusi,” ungkapnya.

Menurut Azis, kemampuan regenerasi ASN harus diasah mendekati Anwar Sanusi. Dirinya pun meminta semua generasi ASN mempersiapkan dan mengasah diri untuk mengikuti seleksi Sekda.

“Anwar kepemimpinannya bagus ada banjir saya belum datang Sekda sudah datang. Ada kebakaran saya belum datang Sekda sudah datang,” tandasnya. (CP-06)

Be the first to comment on "Dilantik Lagi Jadi Pj Sekda, Walikota Sebut Anwar Tidak Bisa Didefinitifkan"

Leave a comment

Your email address will not be published.


*