KESAMBI – Peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) yang jatuh setiap tanggal 1 Mei, Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Cirebon mengisinya dengan beragam kegiatan yang bermanfaat.
“Besok acara 2 tempat di depan Hotel Zamrud penanaman pohon di pot tengah jalan Wahidin dan di Disnaker tasyakuran, donor darah, santunan anak yatim dan yang lainnya,” ungkap Ketua KSPSI Cirebon, M Fahrozi kepada Cirebonpos.
Peringatan May Day kali ini, kata dia, bertema May Day is Care Day. Dimana, kata Fahrozi, 1 Mei merupakan hari raya buat buruh di seluruh dunia dan sudah seharusnya di rayakan dengan sukacita.
“Bukan diisi dengan unjuk rasa atau demo. Kalau mau unjuk rasa seharusnya pada saat terjadi PHK, upah tidak naik, kebijakan yang tidak berpihak kepada buruh dan lainnya. Jadi, menurut saya unjuk rasa bukan pada saat May Day,” paparnya.
Sejak pertama PP 78 Tahun 2015 terbit, pihaknya mengaku sudah duluan menolak keputusan itu, karena PP itu biang keladi rendahnya upah bagi para buruh. (CP-05)
Be the first to comment on "Peringati May Day, KSPSI Cirebon Isi Beragam Kegiatan"